Thursday, September 2, 2010

05. Bebas dari Kelemahan dalam Pikiran Kita

Biasanya, kita merasa bahwa tidak ada cukup waktu bagi diri sendiri; dan kita juga merasa tidak ada waktu luang bagi orang lain. Semakin kita berpikir tidak ada waktu untuk diri sendiri, semakin kita berpikir tidak ada waktu bagi orang lain. Akhirnya, kita menemukan bahwa waktu terlewati begitu saja tanpa membawa manfaat apapun, baik bagi orang lain atau bagi diri kita sendiri.

Daripada khusus meluangkan waktu bagi diri sendiri, lebih baik kita membantu orang lain di manapun kita berada. Hal ini bisa kita lakukan hanya jika kita bebas dari kelemahan dalam pikiran. Bebas dari kelemahan dalam pikiran, berarti tidak ada waktu sedikit pun bagi kita untuk memikirkan kekurangan kita maupun kekurangan (sifat negatif) orang lain.