Thursday, September 16, 2010

01 & 02. Makanan untuk Kehidupan (Tujuan Hidup = Tujuan Makan)

Makanan dapat dibedakan menjadi tiga kategori/jenis.

Kategori pertama, adalah makanan yang murni berasal dari alam (tumbuhan). Makanan jenis ini terdiri dari sayur-sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan kecambah.

Kategori kedua, adalah makanan yang berasal dari alam (tumbuhan), namun bersifat merangsang aktivitas indera/sensoris atau diyakini merangsang emosi tertentu (semangat, malas, berani, takut, dsb.). Makanan jenis ini misalnya kopi, teh, cuka, jamur, tembakau, alkohol, bawang, dan rempah-rempah.

Kategori ketiga, adalah makanan yang bersifat kedagingan. Makanan jenis ini umumnya memiliki darah serta mampu bergerak atau berpindah tempat (sebelum menjadi makanan lho ...:). Untuk memakannya, kita sadar/tanpa sadar telah melakukan praktik pembunuhan; praktik pembunuhan tersebut, dilakukan oleh diri sendiri atau kita berdalih dilakukan oleh orang lain (si penjual/si pemberi daging).  Contoh makanan yang bersifat kedagingan ini adalah unggas, daging, dan ikan.

Praktik nilai menghargai dan cinta kasih, dapat dimulai dari diet atau menghindari makanan jenis ketiga. Anjuran ini juga terkadang diberikan oleh dokter, saat kita berada dalam proses penyembuhan. Seringkali dokter akan mengatakan/menyarankan: "...kurangi makan daging...perbanyak makan sayur dan buah..." :)

Banyak tokoh yang telah mempraktikkan diet terhadap makanan jenis ketiga tersebut. 
Link video berikut ini, adalah contoh dari tokoh-tokoh tersebut: