Friday, November 25, 2016

07. Mengingat butuh Usaha; Menyelam apalagi....

Salah satu cara agar sikap/perilaku kita menjadi lebih manis, adalah dengan MENGINGAT pesan-pesan Orang Tua / Guru kita. Oleh karena itu, kemampuan kita dalam mengingat (baik/tidaknya ingatan kita), boleh jadi diukur dari sikap/perilaku kita :-) --> hehehe... sekadar hipotesis...

Menurut hemat saya, setiap Orang Tua / Guru selalu saja memberikan pesan: terus ber-USAHA ya nak...


USAHA membuat seseorang mengalami perubahan ke arah yang lebih baik. Tidak akan pernah ada perubahan tanpa usaha. Kalau pun ada, mungkin perubahan tersebut akibat usaha yang pernah dilakukan di masa lalu.

Usaha yang dimaksud adalah usaha untuk menyelami pengetahuan (ilahi). Pengetahuan (ilahi) membuat seseorang berubah ke arah yang lebih baik atau menjadi memiliki karakter yang baik. Kalau kita belum memiliki karakter yang baik, mungkin kita masih berada di pinggir kolam, belum MENYELAM :-)